Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Kabupaten Sumedang, Yuyun Supriyani, S.Pd., bersama jajaran, melakukan kunjungan ke Panti Sosial Boemi Kadeudeuh, hari ini. Kunjungan tersebut bertujuan untuk mendistribusikan bantuan sandang bagi para penghuni panti sebagai bagian dari upaya pemenuhan kebutuhan dasar para penyandang masalah sosial di wilayah Kabupaten Sumedang.

Dalam kesempatan tersebut, selain memberikan bantuan, Yuyun Supriyani juga melakukan peninjauan terhadap kondisi gedung dan sarana yang dimiliki oleh Panti Sosial Boemi Kadeudeuh. Ia memeriksa beberapa fasilitas yang ada guna memastikan bahwa penghuni panti mendapat pelayanan yang layak dan nyaman.

Bantuan sandang tersebut diserahkan langsung kepada penghuni panti yang berada di tempat, dan turut disaksikan oleh Ketua Panti Sosial Boemi Kadeudeuh, NR Fetty Soemawilaga, yang pada kesempatan itu didampingi oleh Bidang Umum Panti, Sophian Iskandar. Bantuan sandang ini diharapkan dapat membantu meringankan kebutuhan sehari-hari para penghuni panti.

Selain itu, untuk penghuni panti yang sedang pulang, bantuan langsung diantarkan oleh Ketua Panti ke rumah masing-masing. “Kami ingin memastikan bahwa bantuan ini sampai ke tangan yang tepat, terutama bagi mereka yang tidak sedang berada di panti pada saat bantuan dari Dinas Sosial tiba di Panti” tambah NR Fetty Soemawilaga.

Sebagai ungkapan terima kasih, Ketua Panti dan para penerima bantuan menyampaikan rasa syukur mereka kepada Dinas Sosial Kabupaten Sumedang atas perhatian dan dukungan yang diberikan. “Kami sangat mengapresiasi bantuan yang diberikan oleh Dinas Sosial. Ini sangat membantu penghuni panti, terutama dalam memenuhi kebutuhan dasar mereka,” ujar NR Fetty***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *