Mengenal Layanan Konseling dan Berinteraksi dengan Para Penghuni Lansia

Pada hari Jum’at, 28 November 2025, Panti Sosial Boemi Kadeudeuh menerima kunjungan dari sekelompok mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Kunjungan ini dilakukan sebagai bagian dari tugas akademik mereka untuk mengenal lebih dekat layanan konseling yang ada di lembaga sosial.

Dalam kesempatan tersebut, para mahasiswa berdiskusi mengenai bentuk-bentuk pendampingan dan konseling ringan yang diberikan di Panti Sosial Boemi Kadeudeuh. Meskipun tidak dilakukan oleh tenaga kesehatan profesional, panti tetap menyediakan layanan konseling ringan sebagai ruang curhat, tempat berbagi keluh kesah, serta dukungan emosional dasar bagi para lansia.

Setelah sesi diskusi, para mahasiswa diajak berkeliling area panti untuk melihat langsung kegiatan serta suasana lingkungan tempat tinggal para penghuni. Mereka juga menyapa dan berbincang ringan dengan para lansia, menciptakan suasana hangat dan penuh keakraban.

Para mahasiswa menyampaikan kesan positif terhadap lingkungan panti. Mereka mengaku terkejut karena suasana panti sangat nyaman, tenang, dan tertata rapi. Bahkan salah satu mahasiswa sempat berkelakar,

“Wah, enak nih kayaknya kalau ngekos di sini,”
menandakan betapa nyaman dan ramahnya suasana panti di mata mereka.

Panti Sosial Boemi Kadeudeuh mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan antusiasme para mahasiswa UIN. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus terjalin dan memberi manfaat bagi dunia pendidikan maupun layanan sosial.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *